Paulo Dybala Tiba di Turin, Langsung Berjumpa Dengan Maurizio Sarri

Newcastle-online.com  –  Penyerang Juventus, Paulo Dybala sudah terlihat di Airport Turin pada pagi ini, ia segera menuju kamp latihan Sih Nyonya Tua. Dan sang pemain sendiri kabarnya masih akan mempertanyakan nasibnya kepada Maurizio Sarri. Dimana yang bersangkutan belum tentu bergabung dengan raksasa Inggris, Manchester United.

Paulo Dybala sendiri diberitakan memang tengah mengalami nasib yang tidak jelas usai sang penyerang diberitakan akan dilepas oleh Juventus. Apalagi dengan kehadiran Maurizio Sarri yang tampaknya tidak tertarik dengan gaya bermain La Joya. Itulah sebabnya membuat Juventus ingin melepas eks penyerang Palermo itu.

Juventus sendiri ingin melepas Dybala karena ingin mendatangkan penyerang milik MU, Romelu Lukaku. Berharap Dybala bisa di tukarkan dengan Lukaku yang juga diincar oleh Inter Milan pada bursa transfer musim panas ini.

Dilansir oleh Tuttosport sendiri kabarnya Dybala belum tentu bergabung dengan Setan Merah, pasalnya ia akan berlatih terlebih dahulu dengan skuat Juventus. Sang penyerang sendiri baru kembali dari musim liburannya usai bermain di ajang Copa Amerika bersama timnas Argentina.

Sementara selepas kembalinya Dybala bersama Juventus, ia akan segera berbicara empat mata dengan Sarri, dimana yang bersangkutan akan segera menanyakan masa depannya kepada sang Alenatore. Apakah ia akan masuk dalam rencana atau tidak, jika tidak maka Dybala akan pergi dan bergabung dengan Manchester United.

Namun beberapa waktu yang lalu diberitakan jika agen Paulo Dybala dan juga direktur olahraga Juventus Fabio Paratici tengah berada di London untuk berdiskusi dengan management Manchester United untuk membahas transfer sang pemain dan juga detail kontrak jika jadi bergabung bersama The Red Devils.